Jurnalis Jambi Gelar Aksi Tutup Mulut Protes Penghalangan Liputan di Mapolda

Penulis : Redaksi
Rabu, 17 September 2025 - 14:42 WIB

Penulis : Redaksi

JAMBI – Puluhan jurnalis dari berbagai organisasi profesi melakukan aksi solidaritas damai di depan Mapolda Jambi, Rabu (17/9/2025). Aksi ini menentang penghalangan liputan terhadap jurnalis saat meliput kegiatan Komisi III DPR RI di Mapolda Jambi, Jumat (12/9).

Baca Juga : Bank Jambi Sediakan Kredit Untuk PPPK,Berikut Syarat dan Pengajuanya

Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jambi, Pewarta Foto Indonesia (PFI) Jambi, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), dan The Society of Indonesian Environmental Journalists (SIEJ) ikut dalam aksi tersebut.

Dalam aksinya mereka mengenakan pakaian hitam dan menutup mulut dengan lakban sebagai simbol perlawanan terhadap pembungkaman kebebasan pers. Mereka menyampaikan empat tuntutan utama:

-Polisi yang menghalangi liputan diproses hukum sesuai aturan.

-Kapolda Jambi menyampaikan permintaan maaf terbuka kepada korban dan publik.

-Wakil Ketua serta rombongan Komisi III DPR RI meminta maaf terbuka kepada publik.

-Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memeriksa rombongan Komisi III DPR RI terkait dugaan pelanggaran.

Mereka  yang mengalami penghalangan liputan yaitu Dimas (Detik.com), Aryo (Kompas.com), dan Rudiansyah (Jambi TV). Petugas kepolisian menghadang mereka ketika meliput rapat kerja Komisi III DPR RI di Mapolda Jambi.

Baca Juga : 546 PPPK Formasi 2024 Terima SK dari Bupati Kerinci Monadi

Aksi tutup mulut ini menegaskan sikap jurnalis Jambi untuk melawan intimidasi dan menjaga kebebasan pers*****

Berita Terkait

HUT ke-80 RI, Bupati Monadi Pimpin Upacara di Kerinci: “Saatnya Bersatu Bangun Daerah”
Turnamen Sepakbola Al Haris Cup Desa Sebukar Resmi Dibuka Gubernur Jambi
Pimpin Apel Perdana Wako Alfin Minta Robah Pola Kinerja ASN
PT Tren Gen Horizon Perusahan Asal Sungai Penuh Salurkan Tangki Air Bersih ke Aceh Tamiang

Berita Terkait

Kamis, 22 Oktober 2020 - 07:58 WIB

Tunggangi RX King, Fikar Bergaya Ala Dilan Saat Datang ke Lokasi Blusukan di Tanah Mendapo

Kamis, 16 Desember 2021 - 13:37 WIB

Itarlis dan Eva Haryadi Unggul di Pilkades Serentak Sungai Penuh

Kamis, 26 November 2020 - 02:40 WIB

Trend Masa Kini… Fikar-Yos Konsepkan Pengembangan Pariwisata Olahraga untuk Kota Sungaipenuh

Jumat, 7 November 2025 - 17:28 WIB

Al Haris Puji Kader PAN Merangin: Sudah Hebat, Jangan Kendur!

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB