PLTA KMH Milik Mantan Wapres Jusuf Kala Kembali Didemo Warga

Penulis : Redaksi
Rabu, 5 November 2025 - 23:14 WIB

Foto : Warga Lubuk Paku Demo Ke PLTA KMH Kerinci Milik Jusuf Kala (Dok : Istimewa)

Foto : Warga Lubuk Paku Demo Ke PLTA KMH Kerinci Milik Jusuf Kala (Dok : Istimewa)

Penulis : Redaksi

JAMBI – Ratusan warga Desa Lubuk Paku, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, berunjuk rasa di kantor PT Kerinci Merangin Hidro (KMH) atau PLTA Kerinci pada Selasa (5/11/2025).

Mereka menilai bendungan PLTA membuat sungai sekitar desa kotor, penuh sampah, dan berbau busuk. Kondisi itu menimbulkan banyak nyamuk yang mengancam kesehatan warga.

“Kami turun karena sungai kotor dan berbau. Nyamuk makin banyak. Kami minta PLTA buka pintu air. Aksi ini murni dari masyarakat,” kata salah seorang warga.

Warga Desak PLTA Bertanggung Jawab

Warga menuntut pihak PLTA bertanggung jawab atas kerusakan lingkungan akibat bendungan. “PLTA harus tanggung jawab. Sampah sudah menumpuk di desa kami,” ujar warga lain.

Aksi Masih Berlangsung

Ratusan warga berdiri di pintu masuk kantor pusat PLTA KMH sambil membawa poster bertuliskan Tumpukan Sampah Menyebabkan Penyakit” dan “Tolong Kami Pak Prabowo.”

Aparat kepolisian dan petugas keamanan PLTA menjaga lokasi untuk memastikan aksi tetap damai. Hingga sore hari, massa masih bertahan di depan kantor PLTA Kerinci.(lie)

Berita Terkait

Ketua DPRD Fajran Ikut Melepas Peserta Paralayang Dari Bukit Padon
Al Haris Hadiri HUT Ke 57 Kabupaten Tanjung Jabung Barat
Sudah Ditunggu di Perbatasan, Fikar-Yos Diarak Ratusan Massa dan POKM ke Muara Jaya dan Kumun Hilir
Warga Soroti Kinerja OPD, Gesitnya Wali Kota Alfin Belum Terikuti

Berita Terkait

Rabu, 16 Juli 2025 - 16:10 WIB

Ramai-Ramai Kepala Daerah Jambi Sambangi Pusat, Harap Kucuran Dana APBN

Selasa, 4 Maret 2025 - 17:42 WIB

Layanan Buruk,Wako Alfin dan Wawako Azhar Hamzah Sidak di RSUD Mayjend H.A.Thalib

Senin, 7 Maret 2022 - 16:45 WIB

Antisipasi Kelangkaan Sembako,Pemkab Merangin Bentuk Satgas

Senin, 27 Mei 2024 - 16:40 WIB

Pemkab Kerinci dan Loka POM Gelar Penyebaran Informasi Penurunan Stunting ke Kecamatan

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB