Mantap… Putra Desa Baru Debai Ini Lolos Sebagai Finalis Pekan Tilawatil Qur’an LPP RRI Tingkat Nasional

Penulis : Redaksi
Jumat, 15 April 2022 - 22:15 WIB
Penulis : Redaksi

KORIDORNEWS.ID, ACEH – Zetria Delpi, salah satu putra terbaik Kota Sungaipenuh ini berhasil mengharumkan nama Kota Sungaipenuh dan Provinsi Jambi di tingkat nasional.

Iya, putra terbaik asal Desa Baru Debai, Kecamatan Tanah Kampung ini lolos sebagai finalis cabang tilawah pada Pekan Tilawatil Qur’an LPP RRI Tingkat Nasional ke-57 tahun 2022 di Takengon Provinsi Aceh.

Hal ini diketahui dari Surat Keputusan Dewan Hakim Pekan Tilawatil Qur’an LPP RRI Tingkat Nasional ke-57 tahun 2022 nomor: 03/Kep-DH/PTQ LPP RRI/IV/2022, tanggal 14 Maret 2022.

Dalam ajang Pekan Tilawatil Quran tingkat nasional ini, Zetria Delpi mewakili RRI Jambi. Sebelumnya, dia keluar sebagai juara 1 cabang tilawah pada PTQ LPP RRI Jambi.

Kepada reporter koridornews, Zetria Delpi membenarkan kabar baik tersebut. Ia mengatakan, dirinya bersama empat qori terbaik lainnya dinyatakan lolos sebagai finalis.

“Alhamdulillah dari total peserta 64 qori dari seluruh Indonesia, saya dan 4 qori lainnya lolos sebagai finalis cabang tilawah,” ujarnya via whatsapp, Jumat (15/4/2022) malam ini.

Ia menjelaskan, babak final PTQ LPP RRI tingkat nasional ini akan digelar Sabtu (15/4/2022) pagi besok. Ia pun mengharapkan doa dari masyarakat Kota Sungaipenuh dan Provinsi Jambi.

“Final akan dilaksanakan besok pagi, pada pukul 09.00 WIB. Saya mohon doanya semoga dilancarkan dan dimudahkan,” ujar pria yang akrab disapa Zet ini. (iam)

Berita Terkait

Purbaya Yakinkan Publik, Utang Negara Masih Terkendali dan dalam Batas Aman
Gubernur Al Haris Resmikan Jambi Business Center (JBC)
Kabar Gembira ! Pemkab Merangin Akan Tanggung BPJS Seluruh Warganya 2026
Bupati Monadi Lantik 7 Pejabat Eselon III Pemkab Kerinci, Ini Daftar Namanya

Berita Terkait

Kamis, 29 Desember 2022 - 17:11 WIB

Ekten Ketua Umum HMI Cabang kerinci Sungai Penuh Tanggapi Terkait RAK Komisariat Syariah IAIN Kerinci

Senin, 2 Januari 2023 - 20:01 WIB

Bupati Merangin H.Mashuri Aprsiasi Sunatan Masal

Rabu, 7 Oktober 2020 - 12:58 WIB

Mendagri Jamin RUU Cipta Kerja Permudah Prosedur Izin Usaha di Daerah

Sabtu, 1 Oktober 2022 - 10:13 WIB

Gubernur Al Haris Berharap Program Dumisake Berjalan Keseluruhan

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB