Menlu Sugiono Tegas Bantah Isu Prabowo ke Israel Usai KTT

Penulis : Redaksi
Selasa, 14 Oktober 2025 - 04:00 WIB

Presiden Prabowo (Dok.Sekretaris Kabinet RI)

Presiden Prabowo (Dok.Sekretaris Kabinet RI)

Penulis : Redaksi

JAKARTA – Menlu Sugiono menegaskan Presiden Prabowo Subianto tidak berencana mengunjungi Israel. Ia memastikan Prabowo akan langsung kembali ke Indonesia setelah menghadiri KTT Perdamaian Gaza di Mesir.

“Tidak benar,” ujar Sugiono kepada wartawan, Senin (13/10/2025).

Baca Juga : Tujuh Sandera Israel Bebas, Trump Menuju Israel Saksikan Pertukaran Tahanan

Sugiono menjelaskan, sesuai jadwal resmi, Presiden Prabowo akan terbang ke tanah air usai seluruh agenda KTT di Sharm El-Sheikh selesai.

Baca Juga :  Kode Redeem FF Terbaru Sabtu, 25 Oktober 2025: Klaim Sekarang, Hadiah Langsung Masuk Akun

“Presiden akan langsung kembali ke tanah air setelah acara di Mesir tuntas,” kata Menlu Sugiono.

Biro Pers Sekretariat Presiden melaporkan, pesawat Garuda Indonesia-1 yang membawa Prabowo dan rombongan tiba di Bandara Internasional Sharm El-Sheikh sekitar pukul 07.00 waktu setempat.

Selama di Mesir, Prabowo menghadiri KTT Perdamaian Sharm El-Sheikh yang membahas penghentian perang di Gaza. Dalam forum itu, sejumlah pemimpin dunia hadir, termasuk Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Raja Yordania Abdullah II, Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman Al Saud, dan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres.

Baca Juga :  Pungli Alsinta,Mentan Amran Pecat Pegawai Yang Ngaku Dirjen

Baca Juga : Trump Umumkan Perang Gaza Berakhir, Hamas dan Israel Siapkan Pertukaran Tahanan

KTT tersebut menjadi ajang penting bagi negara-negara peserta untuk menyepakati langkah konkret menuju perdamaian permanen di Gaza.

Berita Terkait

1.255 Polisi Kawal Dua Aksi Demo di Jakarta Pusat Hari Ini
Program Magang Nasional untuk Fresh Graduate, Peserta Dapat Gaji Sesuai UMP
Penyesuaian Ijazah Bagi PPPK,Simak Ketentuanya dan Syarat yang ditetap BKN
Truk Dihantam Kereta Harina di Kaligawe Semarang, Sopir Selamat, Jalur Sempat Tersenda

Berita Terkait

Kamis, 29 Juli 2021 - 04:58 WIB

Kemenkumham RI Salurkan 46 Ribu Paket kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Senin, 27 Oktober 2025 - 22:00 WIB

Kemnaker Tegaskan Belum Ada Jadwal Pencairan BSU Oktober 2025

Jumat, 17 Oktober 2025 - 14:00 WIB

Radiasi Cs-137 Cemari Cikande, 9 Pekerja Terpapar

Jumat, 16 Oktober 2020 - 07:56 WIB

Valentino Rossi Positif Covid-19, Begini Ceritanya

Berita Terbaru