Pemkot Sungai Penuh Kembali Raih WTP

Penulis : Redaksi
Jumat, 13 Mei 2022 - 21:13 WIB
Penulis : Redaksi

KORIDORNEWS.ID,JAMBI – Pemerintah Kota Sungai Penuh dibawah kepemimpinan Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni kembali menorehkan prestasi yang membanggakan dan bergengsi.

Kali ini Pemkot Sungai Penuh meraih penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Jambi.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BPK-RI Perwakilan Provinsi Jambi, Rio Tirta, S.E., M.Acc., CSFA, kepada Walikota Ahmadi Zubir bertempat di Kantor BPK-RI Perwakilan Provinsi Jambi, Jumat (13/5).

Penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diraih tersebut merupakan prestasi Pemkot Sungai Penuh atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2021.

Kepala BPK-RI Perwakilan Provinsi Jambi Rio Tirta, menyampaikan apresiasi atas kerjasama Pemkot Kota Sungai Penuh selama Tim Auditor melakukan pemeriksaan.

“Dengan adanya Penghargaan yang peroleh Kedepannya dapat memotivasi Pemkot Sungai Penuh dalam meningkatkan prestasi dalam pengelolaan keuangan daerah,” ucapnya.

Wako Ahmadi dalam sambutannya juga menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada BPK-RI Perwakilan Jambi atas Penghargaan yang diberikan kepada Pemerintah Kota Sungai Penuh dalam pengelolaan Keuangan Daerah.

“Terima kasih kepada BPK-RI perwakilan Jambi atas penghargaan WTP ini. Kedepan Pemkot Sungai Penuh akan terus bekerja keras untuk lebih baik dalam pengelolaan keuangan daerah sehingga WTP dapat kita pertahankan,” ucap Wako Ahmadi.

Turut hadir mendampingi, Pimpinan DPRD, Pj. Sekda Alpian, Kepala inspektorat dan Kaban Keuangan Daerah dan Pejabat lainnya. (adv)

Berita Terkait

Bupati Syukur Ajukan RPJMD 2025–2029, DPRD Merangin Usulkan Enam Ranperda Strategis
Wako Ahmadi Zubir Buka Resmi Musrembang RPJPD Kota Sungai Penuh
Bupati Adirozal Terima Penghargaan dari Kapolda Jambi,Terkait Kamtibmas
AJB – Zulhelmi Kembali Umbar Kemesraan, Adik Zulhelmi Ikut Blusukan Fiyos di Kumun

Berita Terkait

Jumat, 25 Februari 2022 - 10:28 WIB

Al Haris : Ketersedian Minyak Sayur Untuk Provinsi Jambi Aman

Rabu, 18 November 2020 - 01:35 WIB

Pembebasan Lahan Dianggarkan di Era Fikar Azami, Warga Harapkan Fiyos Lanjutkan Pembangunan Stadion Mini Sungailiuk

Rabu, 13 Januari 2021 - 06:24 WIB

Wako AJB Lepas Pamit Ketua PN Dedi Kuswara, SH.MH

Senin, 19 September 2022 - 21:20 WIB

Dewan Dan Pemkot Sungai Penuh Tandatangani Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun 2023

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB