Rekrutmen Pengawas TPS Pemilu Tahun 2024, Panwaslu Kecamatan Tanah Kampung Mulai Terima Berkas Pendaftaran

Penulis : Redaksi
Selasa, 2 Januari 2024 - 17:10 WIB

Penulis : Redaksi

SUNGAI PENUH – Panwaslu Kecamatan Tanah Kampung, mulai hari ini menerima berkas pendaftaran calon Pengawas Tempat Pemungutan Suara (Pengawas TPS). Sesuai jadwal, pendaftaran dan penerimaan berkas akan dilakukan hingga 12 Januari 2024 ini.

“Sesuai jadwal yang ditetapkan, rekrutmen Pengawas TPS yang dilakukan secara serentak oleh jajaran pengawas pemilu di tingkat kecamatan seluruh Indonesia dilakukan mulai tanggal 2 hingga 12 Januari 2024. Jika dalam pendaftarannya nanti terdapat kuota yang belum terpenuhi, maka penerimaan berkas pendaftarannya dapat diperpanjang hingga 17 Januari 2024,” sebut Ketua Panwaslu Kecamatan Tanah Kampung, Azamudin, S.HI, Selasa (2/1).

Selain mengajak setiap anggota masyarakat yang telah memenuhi persyaratan untuk bergabung sebagai Pengawas TPS pada Pemilu 2024 ini, Azamudin juga berharap agar proses rekrutmennya tetap selalu diawasi secara bersama-sama. Dengan terpilihnya Pengawas TPS yang berintegritas dan profesional nantinya, tentu diharapkan akan dapat mendorong terwujudnya penyelenggaraan pemilu demokratis, jujur dan adil.

Sebagai informasi tambahan, dalam proses rekrutmen Pengawas TPS ini, di Kecamatan Tanah Kampung akan diisi sebanyak 35 Pengawas TPS yang tersebar di 13 Desa, yakni Tanjung Bunga 2 PTPS, Koto Tuo 3 PTPS, Tanjung Karang 2 PTPS, Koto Panap 2 PTPS, Koto Tengah 2 PTPS, Koto Pudung 3 TPS, Koto Baru TK 2 PTPS, Sembilan 3 TPS, Mekar Jaya 3 TPS, Koto Dumo 3 TPS, Koto Padang 4 PTPS, Pendung Hiang 4 PTPS, Baru Debai 2 PTPS.(adv)

Berita Terkait

Tim AZAS Dikabarkan Gencar Mainkan Politik Uang. Sungai Liuk 200 Ribu, Hamparan Rawang 150, Kumun Debai 120 Perorang
LKPJ Bupati Merangin Diterima Dewan
Fajran: Memaknai Hari Lahir Pancasila, Momentum Menyatukan Hati & Pikiran untuk Sungaipenuh
Tim Pemenangan Fikar-Yos Tepis Isu Pasar Tanjung Bajure Akan Dipindahkan ke Tanah Kampung

Berita Terkait

Selasa, 20 September 2022 - 05:58 WIB

Al Haris : Kenduri Lawang Swarabhumi Mengangkat Kembali Kejayaan Budaya Jambi

Selasa, 8 Maret 2022 - 20:54 WIB

Sekda Sudirman : Pemrov Jambi Siapkan Metadata Statistik Sektoral

Senin, 7 November 2022 - 14:51 WIB

Pengelolaan Keuangan Daerah Tahun 2021,Sungaipenuh Kembali Raih WTP.

Minggu, 22 Juni 2025 - 19:19 WIB

Rakor Pengelolaan Sampah,Pemkot Sungai Penuh Masih Andalkan TPS3R

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB