Pj Bupati Asraf Tinjau Jalan Rusak di Koto Petai

Penulis : Redaksi
Sabtu, 20 Juli 2024 - 05:35 WIB

Penulis : Redaksi

KERINCI– Setelah melaksanakan salat Jumat di Desa Koto Salak, PJ Bupati Kerinci Asraf di dampingi oleh sekretaris Dinas PUPR Kerinci Asril langsung meninjau jalan Kabupaten Kerinci tepatnya di Koto Petai melihat kondisi rusak parah, Jumat (19/7/2024).

Sebelum mengecek jalan tersebut, PJ Bupati Kerinci Asraf sudah memerintahkan Dinas PUPR untuk melakukan penimbunan terlebih dahulu, agar jalan bisa dilalui warga setempat. Hingga pada Kamis malam (18/7/2024) dilakukan penimbunan oleh Dinas PUPR Kerinci.

Selain itu PJ Bupati mengatakan untuk jalan Tanco tahun ini, tepatnya di jalan Koto Petai itu akan diaspal. Karena kawasan Tanco masuk daerah pusat MTQ tingkat Provinsi Jambi pada tahun ini.

“Selain itu kawasan tersebut merupakan daerah wisata di Kabupaten Kerinci. Insaallah tahun ini diaspal jalan itu. Apalagi akan ada MTQ Tingkat Provinsi, akan kami upayakan bersama dinas PU sebelum MTQ digelar jalan sudah diaspal,” ujar PJ Bupati Asraf

Terpisah salah seorang tokoh masyarakat Koto Petai, Mahdi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kerinci, terutama PJ Bupati Asraf yang cepat tanggap dengan keluhan masyarakat.

Warga mendukung program pemerintah kabupaten Kerinci, khusunya untuk perbaikan jalan yang rusak antara perbatasan Ujung Pasir-Koto Petai hingga batas Desa Koto Salak.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada pak PJ Bupati yang sudah tanggap merespon soal jalan kami ini. Kami siap mendukung program pak PJ Bupati kedepannya,” ujar tokoh masyarakat setempat (adv)

Berita Terkait

DPRD Kota Sungaipenuh Terima Aksi Masa Warga Sungai Ning Terkait TPAS RPT
Pj Bupati Asraf Dampingi Mantan Wapres RI Jusuf Kalla Tinjau Korban Banjir di Tanco
Jelang Pemilu,Pj Bupati Asraf Himbau Masyarakat Gunakan Hak Pilihnya
Safari Ramadhan di Dusun Baru Lempur,Pj Bupati Sampaikan Program Pemekaran kerinci Hilir

Berita Terkait

Kamis, 31 Maret 2022 - 15:39 WIB

Komisi II DPRD Bersama Pemkot Sungai Penuh Sidak Ke Pasar Tanjung Bajure

Sabtu, 25 Maret 2023 - 21:47 WIB

Gubernur Al Haris Buka Festival Arakan Sahur Ramadhan1444 H di Kuala Tungkal

Selasa, 4 Oktober 2022 - 22:02 WIB

Gelar Bhakti Sosial, Forwari Wakafkan Al Quran untuk Ponpes dan Rumah Tahfidz

Selasa, 21 Oktober 2025 - 15:43 WIB

Usulan NIP PPPK Kerinci Masih Nol,Ada Apa??

Berita Terbaru

Daftar kode redeem Genshin Impact hari ini 8 Januari 2026 terbaru

Teknologi

Update Game! Ini Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:47 WIB